Cwie Mie merupakan kuliner khas kota Malang. Kata “cwie” memiliki arti kecil, sesuai dengan bentuk mie yang lebih kecil. Cwie mie disajikan dengan topping selada dan daging ayam cincang. Kuliner cwie mie sangat lezat dengan cita rasa yang asin dan gurih.

Berikut ini beberapa rekomendasi kuliner cwie mie di Malang.

  1. Hot Cui Mie

Kedai Hot Cui Mie sangat terkenal di kota Malang. Kedai ini memiliki beberapa cabang di Malang, yaitu di kawasan Ruko S Parman, jalan Kawi, Malang Town Square, dan Mall Olympic Garden. Kedai ini menyajikan cwie yang berbeda dari tempat lainnya berupa mangkok yang dapat dimakan. Selain cwie mie, kedai ini juga menyajikan berbagai menu lainnya yaitu koloke, bakmie goreng, kwetiau goreng, capcay goreng, nasi goreng, dan masih banyak lagi.

  1. Kedai Mie Sutoyo
Baca Yuk:  Lembah Pandawa Pasuruan Destinasi Wisata Keluarga

Kedai Mie Sutoyo sudah buka mulai tahun 1940an. Kedai ini terletak di jalan Letjen Sutoyo No.41A, Lowokwaru, Kec. Lowokwaru, Kota Malang. Cwie mie yang disajikan tidak kalah lezat dengan tekstur mie yang lembut. Kedai Mie Sutoyo menyajikan cwie mie dengan beraneka varian topping pangsit, ayam, jamur, bakso, ati ampela, dan masih banyak lainnya.

  1. Mie Kudusan

Mie Kudusan merupakan kuliner legendaris, yang terletak di jalan Letjend S. Parman No.101, Purwantoro, Kec. Blimbing, Kota Malang. Kedai ini menyediakan beraneka varian menu seperti mie ayam, mie ayam jamur, mie ayam Kungfu, mie ayam geprek, serta banyak menu lainnya.

Itulah beberapa rekomendasi kuliner cwie mie di Malang. Tidak lengkap rasanya jika belum mencicipi kliner cwie mie saat berkunjung ke Malang. Kami menyediakan jasa untuk mendukung perjalanan Anda.

Baca Yuk:  Pesona Wisata Bahari Lamongan

Prioritas Sarana Transport merupakan jasa sewa mobil dengan driver professional di Surabaya. SIlahkan Silahkan hubungi tim marketing kami melalui whatsapp atau langsung hubungi nomor 0813-3285-5252.

Sumber : www.idntimes.com